INOVASI PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL MELALUI APLIKASI POEDAK DI KABUPATEN GRESIK

  • Amelia Padil Universitas Bhayangkara Surabaya
  • Amelia Padil Universitas Bhayangkara Surabaya
  • Tri Prasetijowati Universitas Bhayangkara Surabaya
  • Ali Fahmi Universitas Bhayangkara Surabaya
Keywords: Inovasi, Pelayanan, Peodak

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana inovasi Pelayanan Online Pendaftaran Administrasi Kependudukan (POEDAK) oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Kabupaten Gresik. Poedak merupakan aplikasi berbasis Web yang ditujukan untuk mempermudah masyarakat Kabupaten Gresik dalam kepengurusan dokumen kependudukan.. Inovasi ini betujuan untuk mewujudkan ketunggalan identitas melalui layanan digital yang edukatif dan sederhana didukung secara insklusif melalui peguatan peran petugas desa sedangkan kelompok sasaran adalah seluruh lapisan masyarakat serta petugas layanan adminduk. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Lokasi penelitian dilakukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Gresik. Informan terpilih dalam penelitian ini terdiri dari pejabat struktural dan masyarakat sipil yang terlibat. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa inovasi aplikasi POEDAK yang dilakukan oleh Dispendukcapil kabupaten Gresik merupakan suatu perbaikan proses pelayanan kependudukan. Inovasi aplikasi POEDAK sudah dapat meningkatkan pelayanan kependudukan dan
mewujudkan tertib administrasi.

Published
2021-07-31
Section
Articles